BeritaDaerah

Jum’at Berseri Program IPPAT Gresik Bermanfaat Bagi Anggota

Bagikan Ke

Gresik, halonotariat.id – Program Jumat Berseri merupakan kegiatan rutin 2 bulan sekali yang dilaksanakan Pengurus Daerah (Pengda) Gresik Ikatan Pejabat Pembuat Akta Tanah (IPPAT), dalam menyatukan anggotanya yang meliputi kegiatan senam pagi serta bincang santai bersama instansi terkait dengan pembahasan materi-materi seputar pelaksanaan Tugas PPAT di lapangan.

Kali ini (21/6/2024), Jumat berseri Pengda Gresik IPPAT mengambil tempat di Gedung Gresik IPPAT (GGI) Ruko Green Garden, Jl. Dr. Wahidin Sudirohusodo Gresik, selain berolahraga, juga diisi dengan materi pembahasan mengenai alih media dalam hal sertifikat elektronik yang sudah diberlakukan di gresik mulai 3 juni 2024.

Sulikarmiati, SH.,MKn mengatakan,” untuk alih media kemarin Gresik sudah diberlakukan mulai 3 juni dengan sertifikat elektronik yang prosesnya harus alih media dulu”.

Lebih lanjut, dirinya menjelaskan bahwa dalam proses alih media ini sudah diluar prediksinya. Dimana diperkirakannya bisa selesai 1 hari, namun tidak semudah yang dibayangkan. Bahkan bisa sampai berminggu-minggu masih belum terselesaikan.

Hal inilah yang menjadikan keresahan di anggota IPPAT Pengda Gresik, sehingga ingin mengetahui kendala yang terjadi. Oleh karenanya perlu adanya penjelasan dari instansi terkait agar dalam pelayanan kepada masyarakat menjadi lebih baik.

“Dalam hal ini pengurus memfasilitasi pihak BPN hadir mengisi kegiatan jum’at berseri untuk menjelaskan prosedur internal yang sebenarnya itu bagaimana,” terang Suli.

Selain itu, tambah Suli, dalam kegiatan Jum’at Berseri ini diadakan line dance dalam mempersiapkan HUT INI bulan Juli dan IPPAT bulan September yang akan diselenggarakan Pengwil Jatim INI-IPPAT dengan lomba-lomba seperti line dance, paduan suara dan cabang-cabang olahraga.

“Dari pagi jam 7 kita mulai dengan line dance, mempersiapkan mengikuti lomba, mendukung program Pengwil dalam merayakan HUT INI dan IPPAT. Dilanjut dengan bincang santai sekaligus pembagian KTA IPPAT terbaru,” jelasnya.

Baca Lainnya:  Kegiatan Jum'at Berseri IPPAT Gresik Mengajak Sehat, Pintar dan Bersedekah

Dalam Kesempatan itu hadir pula dari pihak BNI yang membawa kru sekitar 11 orang yang mempersiapkan peralatan dan pelayanannya melakukan aktifasi KTA dan mensosialisasikannya.

“Alhamdulillah dalam satu hari, bisa 3 bahkan 4 (empat) kegiatan dilaksanakan. Semoga agenda/program pengurus IPPAT ini bisa bermanfaat bagi anggota. Yang pada intinya, ingin membantu kesulitan-kesulitan anggota,” tutup Suli mengakhiri wawancaranya. (AF/red)

Bagikan Ke

Redaksi
the authorRedaksi
error: Dilarang Copas !!